Journals

  • ALBAMA: JURNAL BISNIS ADMINISTRASI DAN MANAJEMEN


    ALBAMA merupakan jurnal administrasi bisnis dan manajemen yang diterbitkan oleh LPPM Akademi Manajemen Administrasi Yogyakarta sebagai media komunikasi, media hasil penelitian yang bertujuan untuk mempublikasikan berbagai hasil kajian empiris dari para akademisi maupun praktisi yang mempunyai perhatian di bidang ekonomi khususnya administrasi bisnis dan manajemen. Jurnal ALBAMA terbit dua kali dalam setahun, setiap bulan April dan Oktober. Editor mengundang para akademisi dan praktisi terkait  untuk dapat mengirimkan artikelnya ke Jurnal Bisnis Administrasi dan Manajemen.


  • HIKMAYO: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT AMAYO

    HIKMAYO: Jurnal pengabdian masyarakat adalah media untuk mempublikasikan karya ilmiah / artikel / jurnal pengabdian kepada masyarakat. HIKMAYO ini dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Akademi Manajemen Administrasi Yogyakarta, diperuntukkan bagi dosen dan profesional yang memiliki kepedulian terhadap pengabdian kepada masyarakat. Editor mengundang para akademisi dan praktisi terkait (Perguruan Tinggi, Pemerintahan, LSM, dan lain-lain) untuk dapat mengirimkan artikelnya ke Jurnal Pengabdian Masyarakat HIKMAYO.

  • JMMU: Jurnal Mahasiswa Manajemen dan Umum



    Jurnal Mahasiswa Manajemen dan Umum (JMMU): adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah Mahasiswa. Jurnal Mahasiswa Manajemen dan Umum diterbitkan pada bulan Januari dan Juni. Karya yang diterbitkan merupakan suatu hasil penelitian orisinil atau tinjauan Pustaka yang ditulis oleh mahasiswa. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Manajemen dalam lingkup yang luas.